Tim PKM UMS Meraih Tiga Prestasi Pada Lomba PKP2

UMS meraih tiga prestasi pada lomba Penilaian Kemajuan Pelaksanaan Program Kreatifitas Mahasiswa (PKP2) yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Mahasiswa Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (PUSPRESMA). Lomba ini diselenggarakan secara daring, pada tgl 13-14 Agustus 2022 dengan tuan rumah Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Peserta pada lomba ini berasal dari perguruan tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah di seluruh Indonesia.

 

Juara pertama diraih oleh tim PKM Kewirausahaan yang berasal dari prodi Pendidikan Biologi dengan ketua M. Galih Wicaksono dan dibimbing oleh Endang Setyaningsih, S.Si, M.Si . Judul PKM yang disetujui oleh Kemdikbud ristek yaitu Hidrolisat Tempe dengan Bromelin Ekstrak Nanas Sebagai Inovasi MSG Organik.

Juara kedua diperoleh tim PKM Pengabdian Masyarakarta yang berasal dari prodi Pendidikan Geografi dengan ketua Tri Indyastuti dan dibimbing oleh Siti Azizah Susilowati, S.Si, M.P. Judul PKM yang diangkat oleh tim PKM PM ini adalah Peningkatan Literasi Bencana Gempa Bumi Bagi Disabilitas Melalui Dongeng Berbasis Kearifan Lokal Sebagai Upaya Pengurangan Risiko Bencana.

 

Juara ketiga diperoleh tim PKM PM pada kelas yang berbeda. Tim ini berasal dari Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia dengan ketua Nasirudin Al Mustofa dan dibimbing oleh Dr. Laili Etika Rahmawati, M.Pd . Judul PKM yang diangkat oleh tim ini adalah Program Karang Taruna Candu Bahasa Sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Berbahasa di Masyarakat Desa Jenalas

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *